Sunday, July 10, 2011

Penghuni Lain di Sekre UNAIR Kampus B

Sekretariat Universitas Airlangga (sekre) yang lebih dikenal oleh mahasiswa sebagai tempat berkumpulnya UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) yang dahulu berada di Kampus B UNAIR (Dharmawangsa dalam), ternyata menyimpan banyak misteri di dalamnya. Bentuk dan desain gedung nya yang sudah tua juga cat nya telah lama pudar menambah kesan angker di gedung tersebut.



Banyak kisah yang tentu telah dilalui oleh para mahasiswa yang tergabung dalam UKM dan sering mengunjungi sekre ,dalam setiap angkatan maupun dalam setiap periode kepengurusan di sekre pasti menyimpan cerita yang berbeda-beda,entah itu cerita suka maupun duka.Tapi tunggu dulu,kalau soal itu sudah hal biasa tapi siapa juga yang tidak menyangka, sekre ini juga menyimpan cerita tersendiri,anda bisa menebaknya?? ya benar sekre ini juga banyak menyimpan cerita misteri dan telah mengalami berbagai tragedi. Entah itu tragedi terhadap sekre maupun yang menimpa penghuninya.Misteri dan tragedi yang tidak biasa di sekre juga pernah terjadi ,penasaran? Oke kita akan bahas satu persatu akan hal ini.

http://www.youtube.com/watch?v=zPZTSMcz6X0

Pertama cerita tentang seorang mahasiswi FKM (Fakultas Kesehatan Masyarakat) bernama Vita yang mengikuti UKM Sinematografi yang menurut keterangan dari rekannya di sinematografi,sering mengalami kesurupan setiap kali mengunjungi sekre dalam keadaan tidak fit atau kecapaian. Hal yang menimpa Vita ini, kadang berteriak dan marah tanpa sebab, diam menyendiri dengan pandangan kosong, tiba – tiba menyinden dengan suara orang lain, bahkan pernah berontak ketika rekan-rekan di UKM nya membantunya agar terlepas dari kesurupan, hingga membuat rekan-rekannya tersebut terpelanting mundur. Kejadian tersebut sangat ganjil, melihat bahwa ukuran badan Vita kecil sedangkan rekan – rekannya tersebut berbadan dua kali badan Vita.

Kemudian, ketika kita naik ke lantai 2 sekre, kita akan menemukan langit – langit yang salah satunya berlubang. Menurut keterangan dari Linis Esti, terdapat sesosok wanita yang sering mengintip dari dalam langit – langit tersebut, setelah ditelusuru lebih lanjut, ternyata tidak hanya dia yang sering mendapati tontonan seperti itu melainkan hamper semua yang sering mengunjung sekre pasti pernah melihatnya. Namun menurut Linis, keberadaan sosok wanita di langit – langit itu tidak mengganggu hanya ingin menampakkan wujudnya saja.

Tidak cukup sampai disitu, selanjutnya ada cerita ketika Linis dan rekan – rekan sinematografi akan melakukan shooting film bergenre horror. Sebelum melakukan shooting film tersebut, mereka merias wajah mereka sesuai karakter dalam film itu dan dilanjutkan dengan berfoto dengan seluruh pemain yang berperan menjadi karakter hantu dalam film tersebut. Tiba – tiba pintu gudang tempat penyimpanan barang –barang di sekre tertutup seperti ada yang membanting dengan keras, padahal di sekre hanya ada mereka saja.

Begitu banyak kejadian mistis dan tragedi yang pernah dialami oleh beberapa mahasiswa yang sering mengunjungi sekre itu. Kejadian-kejadian tersebut mengilhami kita untuk disatu sisi untuk terus waspada dan menjaga keimanan kita untuk percaya pada mahluk gaib yang ada di sekitar kita itu sesungguhnya ada. Jadi,alangkah baiknya kita menjaga sikap kita terhadap mahluk yang tidak terlihat oleh pengelihatan kita secara fisik.Serta tetap bersikap waspada terhadap kejadian-kejadian yang berbahaya seperti telah dipaparkan dalam cerita di atas.Namun tidak berarti bahwa sekre UNAIR kampus B itu justru sangat angker,sebenarnya di semua tempat juga demikian.Entah itu sekre UNAIR di kampus C dan di tempat lain juga pasti terdapat mahluk halus yang menghuninya serta tragedi yang pernah dialami.Intinya sekre kampus B UNAIR memiliki beragam cerita menarik dari segala sisi,khususnya misteri dan tragedi yang pernah dialami oleh para anggota UKM serta penjaga kebersihan dan keamanan di sekre ini.(LYK)

Haulah Citra Kusuma W.
070915052

2 comments:

  1. yes,. disitu ganjil bgt. waktu itu saya mau ukm taekwondo jam 8 mlm hujan grimis pula. sembari parkirin motor di dpan halaman gedung sekre B trus aku liat kondisi mendung di langit, eh.. gak sengaja di balkon lantai 2. ikut ketengok mataku mbah kunti usap usap rambut. :(

    ReplyDelete
  2. i am for the first time here. I found this board and I in finding It truly helpful & it helped me out a lot. I hope to present something back and help others such as you helped me.
    bim solutions in construction

    ReplyDelete